My story

My story

Jumat, 30 Juli 2010

CHEVENT TRACKING COMPETITION (CTC) III

Tuhan menciptakan alam dengan segala isi serta peristiwa yang terjadi di dalamnya. Hal ini merupakan suatu kenyataan yang benar-benar menakjubkan dan mengesankan, terutama bagi kita sebagai manusia yang dikaruniai akal dan pikiran. Dengan mempelajari alam sekitar dan mencoba untuk mengenalnya lebih jauh, kita akan semakin tahu rahasia-rahasia alam yang tak terhitung jumlahnya. Keinginan untuk selalu menjaga dan melestarikan juga akan semakin meningkat.
Akan tetapi, dalam kenyataannya banyak dari kita yang tidak menjaga dan melestarikan alam, bahkan tidak mengenali alam sekitar dengan baik dan tidak mensyukuri apa-apa yang telah diciptakan-Nya. Bahkan, kerusakan-kerusakan yang telah terjadi selama ini adalah akibat dari ulah manusia.
Dengan adanya hal-hal tersebut maka perlu diadakan suatu kegiatan yang dapat mendekatkan manusia dengan alam, sehingga akan timbul keinginan untuk melestarikannya. Sportivitas dan solidaritas antarsesama manusia sangat dibutuhkan untuk melestarikan alam ini. Selain itu perlu dijaga keseimbangan hubungan yang telah berlangsung lama antara manusia dan alam, serta menjalin kekompakan dan kerjasama antarsesama manusia. Generasi muda bangsa ini perlu diperlihatkan dengan alam sekitar yang akhir-akhir ini banyak terjadi kerusakan, sehingga diharapkan generasi muda sadar akan pentingnya melestariakn alam.
Oleh karena itu, sebagai ajang untuk mendekatkan dan memperkenalkan alam kepada para siswa, Chemistry Adventure Team (CHEVENT) HIMA Kimia FMIPA UNNES bermaksud menyelenggarakan ”Chevent Tracking Competition (CTC)III Antar Pelajar SMA/MA/Sederajat Se-Jawa Tengah”.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar